Indahnya Indonesia di Desa Pabuaran

Rp60,000 Rp70,000

Buku ini memuat perihal pemahaman tentang nasionalisme, Desa Pabuaran dengan keunikannya juga ada pembelajaran tentang kesiapan mengahadapi perbedaan dalam berbagai aspek terutama cara pandang berkeyakinan beragama. Buku ini dapat menjadi referensi untuk para pembaca mengenai pengetahuan dan pembelajaran dalam menghadapi perbedaan-perbedaan yang ada di masyarakat. Bahwa dengan perbedaan tersebut tidak menghilangkan keharmonisan yang ada pada masing-masing daerah di Indonesia. Semoga bermanfaat.

Add to wishlist
Share
Category

    Judul: Indahnya Indonesia di Desa Pabuaran

    Penulis: Fitri Liza, S.Ag., MA, Siti Julekha, Frana Wijaya, Ahmad Farhan, Mutiara Triwulan Dhari, [dan 8 lainnya] ISBN: –
    Halaman: viii, 57 hlm
    Cover: Soft Cover
    Ukuran: 14 x 20 cm
    Berat: 100 gr

    Deskripsi:
    Indonesia adalah negara kepulauan yang membentang dari sabang sampai Merauke dihuni oleh berbagai macam suku serta menganut etnis yang berbeda-beda, dan hal itu diakui oleh Indonesia. Karena Indonesia terhimpun oleh keragaman suku, ras, budaya dan etnis, maka Indonesia direkat oleh semboyan “Bhineka Tunggal Ika”, yang berperan sebagai pemersatu bangsa. Dengan semangat Bnineka Tunggal Ika, diharapkan bangsa Indonesia hidup dalam keharmonisan.

    Meskipun demikian, pada kenyataannya konflik dalam masyarakat kerap terjadi akibat tidak siap menerima perbedaan-perbedaan yang muncul ditengah masyarakat. Dalam kondisi seperti ini, maka bangsa Indonesia harus memahami bahwa perbedaan-perbedaan tersebut menjadi amunisi untuk membangun semangat dan nilai nasionalisme guna menuju Indonesia yang kuat dan bermartabat. Mengingat pentingnya menumbuhkan sikap nasionalisme maka disusunlah buku ini. Pemilihan Desa Pabuaran menjadi sangat tepat sasaran, mengingat Desa Pabuaran adalah model desa kerukunan masyarakat. Dimana dihuni oleh beragam penganut agama yang memiliki rumah ibadah dan dapat menjalankan ibadah sesuai dengan agamanya masing-masing secara tertib dan aman. Keharmonisan yang dimiliki oleh Desa Pabuaran menjadi kapital dalam penguatan nilai nasionalisme bagi masyarakat untuk Indonesia yang tangguh.

    Maka buku ini memuat perihal pemahaman tentang nasionalisme, Desa Pabuaran dengan keunikannya juga ada pembelajaran tentang kesiapan mengahadapi perbedaan dalam berbagai aspek terutama cara pandang berkeyakinan beragama. Buku ini dapat menjadi referensi untuk para pembaca mengenai pengetahuan dan pembelajaran dalam menghadapi perbedaan-perbedaan yang ada di masyarakat. Bahwa dengan perbedaan tersebut tidak menghilangkan keharmonisan yang ada pada masing-masing daerah di Indonesia. Semoga bermanfaat.

    Reviews

    There are no reviews yet.

    Be the first to review “Indahnya Indonesia di Desa Pabuaran”

    Your email address will not be published. Required fields are marked *