Paradigma Baru Studi Hadis

Rp85,000 Rp90,000

Add to wishlist
Share

    Judul: Paradigma Baru Studi Hadis

    Penulis: Prof. Dr. H. Muhammadiyah Amin, M.Ag., Dr. La Ode Ismail Ahmad, M.Th.I.
    Editor: Kencana Jaya
    ISBN: –
    Halaman: vi, 176 hlm
    Cover: Soft Cover
    Ukuran: 15.5 x 23 cm
    Berat: 300 gr

    Deskripsi:
    Studi Hadis merupakan kajian keilmuan yang paling tua bersama studi al-Qur’an karena menjadi referensi utama dalam kehidupan manusia. Al-Qur’an dan hadis telah mengalami fakta historisitas yang berbeda dan berimplikasi kepada kebenaran dan keotentikan dua pusaka ini. Al-Qur’an bersifat mutawatir dan qath’iy bersumber dari Allah Swt., sedangkan hadis umumnya bersifat ahad dan zanniy karena pemeliharaannya tidak mendapatkan perhatian utama dari Nabi saw.
    Buku ini memberikan penjelasan tentang beberapa hal yang berkenaan dengan hadis Nabi, baik yang bersifat konseptual keilmuan maupun yang bersifat implementatif. Selain itu Buku ini menyajikan beberapa tema yang berkenaan dengan hadis sebagai upaya menjaga kematangan dari ilmu hadis. Pengetahuan tentang ilmu hadis menjadi keharusan agar dapat memperoleh pemahaman hadis yang sesuai dengan spirit sabda kenabian.
    Pada bagian awal, buku ini memaparkan tentang konseptualisasi hadis dan sunnah untuk memberikan pemahaman tentang pengertian dan perbedaan hadis dan sunnah dalam perspektif ontologi, epistemologi, dan aksiologi. Selanjutnya menguraikan tentang konseptualisasi ilmu hadis dalam ranah ontologi, epistemologi, dan aksiologi. Pembahasan berikutnya masuk pada konseptualisasi tentang periwayan hadis, dilanjutkan dengan metodologi penyusunan kitab hadis dan beberapa tema berikutnya.
    Penulis harap dengan hadirnya buku ini dapat memberikan wawasan dan pengetahuan yang berharga mengenai studi hadis, dan Semoga buku ini dapat memperkaya khazanah intelektual dan menjadi referensi tambahan bagi peminat studi hadis.

    Reviews

    There are no reviews yet.

    Be the first to review “Paradigma Baru Studi Hadis”

    Your email address will not be published. Required fields are marked *